Sarapan pagi adalah waktu makan yang mungkin paling sering terabaikan, entah karena buru-buru berangkat kerja atau sekolah, atau karena tidak sempat menyiapkan sarapan. Padahal manfaat sarapan pagi sangatlah banyak dan penting bagi tubuh kita.
Mungkin Anda bingung, sarapan pagi apa yang mudah dan bermanfaat bagi kesehatan. Makanabis.com menemukan fakta, oat adalah sarapan bagi yang memenuhi kriteria tersebut.

Hal ini bukan tanpa alasan, karena menurut beberapa studi dan penelitian, para ahli mengatakan bahwa manfaat sarapan pagi antara lain memberikan energi untuk memulai hari baru, pengendalian berat badan dan meningkatkan konsentrasi dan kinerja. Berikut ini makanabis akan membeber fakta tentang oat.
Oat rendah kandungan lemak jenuh, hal ini tentu saja menjadi pilihan tepat orang yang peduli dengan kesehatannya. Oat juga terbukti bebas dari kolesterol, rendah sodium dan sumber serat. Unsur-unsur kandungan ini adalah manfaat yang diperoleh saat kita sarapan dengan oat.

Secara ilmiah, setiap 100 gram oat, mengandung 389 kalori, 10,6 gram serat, 16,9 gram protein, 66,3 gram karbohidrat, dan hanya 6,9 gram lemak. Oat juga terbukti tinggi kandungan besi dan protein.
Melihat fakta ilmiah ini, sudah saat, selingi sarapan Anda dari yang hanya nasi goreng, atau mie instan menggunakan oat. Penyajian yang cepat dan mudah, membuat oat adalah makanan siap saji dengan berjuta manfaat.